Bakso goreng tak hanya nikmat disantap dengan cocolan saus sebagai kudapan tetapi juga pas untuk disajikan sebagaipelengkap teman menikmati nasi.
Bahan Resep Bakso Goreng
- 500 gram daging ayam
- 200 gram udang kupas
- 3 sendok makan
- 1/2 sendok merica
- 1/4 sendok teh gula
- 2 buah bawang daun, iris halus
- 100 gram tepung sagu
- 3 butir putih telur
- 500 ml minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Resep Bakso Goreng
- Haluskan daging ayam, udang, garam, merica, dan gula menggunakan food processor.
- Tambahkan bawang daun, tepung sagu, dan telur. Campur semua bahan menjadi satu dan aduk sampai rata.
- Buat bulatan bakso. Masukkan ke dalam air mendidih, biarkan sampai mengapung. Angkat dan sisihkan.
- Panaskan minyak, goreng bakso sampai masak dan berwarna kecoklatan. Angkat dan sajikan hangat.
Selamat mencoba Resep Bakso Goreng , Jangan lupa di simak juga Resep bakso Bakar pada postingan sebelumnya, Semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar